Muaro Jambi, jambiseru.com – Seorang warga Desa Rukam, Kecamatan Taman Rajo, Kabupaten Muaro Jambi terjun ke Sungai Batanghari.
Warga tersebut bernama Muhammad Hatta (26), ia diduga kesurupan, lalu terjuh ke sungai.
Kepala Kantor Basarnas Jambi, Kornelis mengatakan, peristiwa terjunnya seorang warga ke sungai tersebut terjadi pada Sabtu (20/5/2023) sekitar pukul 19.30 WIB.
“Jadi korban ini diduga kesurupan dan terjatuh ke Sungai Batanghari,” kata Kornelis, Minggu (21/5/2023).
Kornelis menyebut, setelah korban terjatuh ke sungai, warga sempat menyelamatkan korban.
“Hendak diselamatkan, korban terbawa arus sungai dan tenggelam,” ujarnya.
Kornelis menyampaikan, saat ini tim Basarnas Jambi tengah melakukan pencairan terhadap korban.
“Tim sedang melakukan penyisiran dengan jarak kurang lebih 12 KM ke arah Hilir sungai,” tutupnya.(uda)